RvP, He Scores When He Wants


Unitedstuff.com - Kehadiran mantan pemain Arsenal, Robin van Persie (RvP) dalam skuad Manchester United, telah memberikan dampak positif yang signifikan dalam urusan mencetak gol. Dari 29 pertandingan yang dijalani MU di Liga Inggris, 19 gol di antaranya diciptakan oleh Pria asal Belanda ini. Terbukti sampai saat ini, van Persie masih tercatat sebagai pemain paling produktif dalam urusan mencetak gol bagi MU di berbagai ajang kompetisi, sebanyak 23 gol. 19 gol di Liga Premier, 3 gol di Liga Champions dan 1 gol di Piala FA.

Musim lalu, Robin van Persie selalu menjadi andalan tim asuhan Arsene Wenger, Arsenal. Tidak perlu diragukan lagi, predikat pencetak gol terbanyak di kancah Liga Premier musim 2011/2012 diterima oleh pria asal negeri kincir angin dengan 30 gol. Namun, predikat top skorer rasanya belum cukup bagi RvP. Ya, setiap pemain pasti ingin merasakan selebrasi yang pantas diceritakan untuk anak dan cucunya kelak. Mengangkat trofi gelar juara!

Karir pria yang telah mencetak 115 gol di Liga Inggris sampai saat ini berubah pada 17 Agustus 2012. Pria yang biasa disapa Robin ini akhirnya sepakat bergabung bersama MU dengan nilai transfer 24 Juta Poundsterling. Betapa beruntungnya MU mendapatkan RvP dalam kondisi yang telah ‘matang’ sebagai seorang penyerang kelas dunia. How lucky, MU!

Kehadiran Robin di lini depan MU pada musim ini, sangat diandalkan untuk menambah daya serang dan mencetak gol MU yang kurang maksimal pada musim lalu. Sampai saat ini, Robin telah 38 kali tampil bersama seragam MU di berbagai ajang kompetisi. Tidak heran jika Opa SAF begitu mengandalkan Robin di lini depan MU. Hal tersebut untuk mendukung produktifitas gol MU musim ini. Pada musim lalu, dari 38 pertandingan Liga Inggris, MU menciptakan 89 gol. Perbedaan selisih gol dengan City, Juara musim lalu sangatlah tipis, yakni 4 gol (93-89). Hal tersebut menjadikan gelar juara harus singgah sementara di Etihad Stadium.

Beberapa pekan terakhir ini, jika melihat statistik pertandingan MU, sudah enam pertandingan yang dijalani baik di Liga Champions dan Liga Inggris, namun belum satupun gol diciptakan oleh RvP. Terakhir kali RvP mencetak gol adalah ketika MU bermain melain Everton di Liga Inggris. RvP mencetak gol di akhir babak pertama. Kini, fans MU sangat menantikan gol-gol yang akan diciptakan kembali oleh Robin. Dan pertanyaannya adalah “Kapan Robin akan kembali mencetak gol untuk MU?” jawabannya adalah “RvP, He Scores When He Wants!”

Bagaimana Komentar Anda?